Pemdes Bangun Bendungan Wisata dilokasi Pemandian Ratu

 


Pemerintah Desa Penembang pada tahun 2022 ini membangun sarana prasarana disekitar lokasi wisata pemandian ratu yang merupakan natural pool nya desa wisata penembang. Pembangunan dam wisata yang bersumber dari dana desa tahun anggaran 2022 ini diharapkan mampu menarik kunjungan wisatawan.

Pembangunan dam wisata ini rampung dipertengahan desember ini, namun belum difungsikan mengingat bangunan masih dalam kondisi pemeliharaan.

Dam wisata ini diperkirakan mulai digunakan pada awal tahun 2023 mendatang, yang nantinya dapat dimanfaatkan oleh wisatawan dan warga sekitar untuk mandi disini, ujar Kepala Desa Penembang "Suandi".

Yadi, yang merupakan ketua BPD desa penembang menyambut baik pembangunan ini, beliau mengatakan bahwa selama ini kondisi air sungai durian yang mengaliri lokasi wisata ini ketika musim kemarau debit nya sangat kecil, jadi pembangunan dam ini sangatlah tepat, terang beliau.

Yunus salah seorang warga desa penembang menceritakan bahwa dulu dilokasi ini sudah ada dam air yang dibuat secara sederhana, dam itu dulu digunakan oleh  masyarakat untuk memutar kincir air. Sebelum adanya mesin heler semua warga penembang dulunya kesini untuk numbuk padi, tutur beliau.

Seperti yang kita ketahui, bahwa pemerintah Desa Penembang sedang bergeliat berlahan membangun destinasi pariwisatanya setelah dihantam badai covid 19 lebih dari 3 tahun, semoga tahun depan pembangunan sarana prasarana dapat lebih ditingkat kan di desa wisata yang meraih predikat 100 besar anugerah desa wisata indonesia 2022 ini.


Posting Komentar

0 Komentar